7 Alasan Jadi Seorang Blogger

Tak hobi maka tak mau, itu yang saat ini saya rasakan , banyak rekan yang bilang " halah ngapain mainan blog , nggak ada waktu , capek , males dan lain lain" . Cuman tidak tahu kenapa saya mau melakukan itu bahkan saya pun menikmatinya.

Alasan Jadi Seorang Blogger
Alasan Jadi Seorang Blogger || delecerito



Berikut  ini : 7 alasan mengapa jadi seorang blogger 

1. Sebagai Catatan Pengalaman

banyak sekali macam nice atau pembahasan suatu blog seperti blog download , kuliner , berita , dan lain sebagainya dan salah satu diantaranya adalah blog pribadi yang mana sebagai catatan pengalaman yang telah dilalui selama perjalanan hidup, sebagian banyak orang menulis catatan pada buku diary namun berbeda dengan seorang blogger menceritakan kisah nya pada postingan , tidak akan hilang bahkan hingga di hari tua nanti kecuali di hapus.

2. Belajar Nulis

Apakah anda suka menulis ?
kalau di bilang suka tidak suka mungkin semua orang akan suka dengan menulis. Namun banyak yang tidak tahu cara dan menikmatinya seperti yang saat ini saya alami. Dengan rasa keinginan dan berbekal kenekatan. Memulai ngeblog adalah salah satu cara saya belajar menulis dari pengalaman pribadi ataupun menulis kembali opini orang lain .

3. Belajar Marketing


Apa hubungan nya dengan blog ?
tujuan orang membuat blog itu ada yang hanya ingin berbagi ada juga yang ingin mendapat penghasilan dan lain lain , kalau di ibaratkan blog adalah sebuah toko yang kita bangun untuk mendapat pelanggan yang mau membeli produk yang kita jual.

Produknya adalah sebuah artikel atau konten , dengan demikian agar blog kita di kenal oleh orang banyak tentunya kita harus mempromosikan atau memasarkah blog serta isi yang ada di dalamnya mereka berkunjung dan membaca . Dengan demikian secara tidak langsung kita sudah belajar marketing.

4. Berbagi Cerita


cerita kocak , lucu , gokil atau horror ? itu tergantung pemilik blog karena fasion orang masing masing saya sendiri ada salah satu blog yang berbagi cerita lucu dan horror serta tentang perjalanan hidup seseorang , namun mohon maaf tidak dapat saya berikan link , because secreet .

5. Berbagi Informasi

informasi saat ini sangat di butuhkan oleh banyak orang, sekian banyak bidang pasti membutuhkan informasi nah salah satu saya menjadi seorang blogger adalah untuk berbagi informasi kepada mereka yang membutuhkan , seperti tutorial , berita , tatacara dan lain sebagainya.

6. Memperbanyak Teman

nah, ini yang membuat ku senang , karena dengan demikian kita dapat memperbanyak teman dari berbagi penjuru daerah yang sudah mastah maupun newbe , kita dapat saling berbagi pengalaman walau tak jumpa, kalau bahasa kerennya teman sosmed hehe. udah deh kalo kamu mau banyak teman yuk jadi blogger.

7. Mendapatkan Uang

salah satu yang menjadi penyemangat orang buat artikel , konten , isi blog yang menarik perhatian pengunjung adalah uang , bagaimana tidak apakah anda tahu grup SEKTE KARUNGAN facebook ?
salah satu adminnya adalah mas Dian Umabara yang berpenghasilan karungan, mobil mewah dimana semua itu di dapat dari blog. siapa yang tidak mau ?

Demikian 7 alasan jadi seorang blogger , semoga opini saya dapat membuat kamu yang membaca tambah semangat untuk jadi seorang penulis konten.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "7 Alasan Jadi Seorang Blogger "